Agama dan Kepercayaan

Sebagian masyarakat Jawa khususnya masyarakat Dusun Logantung masih berpegang pada kejawen, yang masih menghormati kepercayaan asli yang tumbuh dalam masyarakat. Orang-orang pedesaan khususnya masyarakat di Dusun Logantung bersifat sangat religius, sifat ini ditandai dengan agama atau kepercayaan yang mereka anut sekarang. Pengakuan dan keyakinan atas kuasa Tuhan Yang Maha Esa tercermin dalam pemeluk agama di Dusun Logantung yaitu Islam, Kristen dan Katholik. Warga Dusun Logantung sendiri ada yang memeluk agama Islam Jawi (Abangan) dan agama Islam Santri. Adapun tempat ibadah yang terdapat di Dusun Logantung yaitu satu buah Masjid  yang bernama Masjid Al Huda dan satu buah Gereja yang bernama Gereja Santo Antonius.

Masjid Al Huda, Logantung, Gunung Kidul





Gereja Santo Antonius, Logantung, Gunung Kidul






Digital Clock


 

Design by Amanda @ Blogger Buster